Makna Lagu Put Your Records On by Corinne Bailey Rae

2 min read

Makna Lagu Put Your Records On

Makna lagu Put Your Records On terdeskripsi jelas pada judul lagu itu sendiri. Put your records on merupakan sebuah idiom atau ungkapan yang memiliki arti “terus lakukan apapun yang membuatmu bahagia”.

Kalau diartikan satu demi satu, put your records on artinya nyalakan pemutar rekamanmu (mesin untuk mendengarkan musik) atau mungkin sejenis piringan hitam atau pemutar musik yang lebih modern.

Pada lirik-lirik lain juga ditunjukkan untuk jadilah dirimu sendiri, gerai rambutmu, tidak perlu takut menjadi beda, Anda ya Anda, lakukan apapun yang membuat Anda bahagia (selagi bukan hal menyimpang), jangan dengarkan kata mereka.

Bayangkan situasi ini menimpa Anda, ceritanya Anda berada di tengah-tengah orang yang selalu mengomentari kehidupan Anda. Mereka mencibir:

“Style rambut kamu jelek, baju kamu kampungan, HP kok android, wajahmu jerawatan gak pernah cuci muka ya, dasar jamet kuproy, norak!”

Kemudian tiba-tiba datang orang baik meletakkan earphone di telinga Anda. Dia bertanya, “apa lagu favoritmu?” Ini membuat Anda lupa dengan segala cibiran itu. Saat earphone itu menyumpal telinga Anda, cibiran itu tidak terdengar lagi. 

Lalu orang baik itu mengatakan, “gerai rambutmu, percaya dirilah, pakai apapun yang kamu suka, jangan dengarkan cibiran mereka, jadilah dirimu sendiri.” 

Saya suka membayangkan hal ini kalau mendengarkan lagu Put Your Records On milik Corinne Bailey Rae. Lakukanlah apapun yang Anda suka, jangan pedulikan omongan orang lain. Selagi itu baik, jangan takut terlihat berbeda. Semangat, girls!

Tapi kenapa ya, harus menggunakan pertanyaan apa lagu favoritmu? Kenapa larinya ke lagu? 

Karena pertanyaan ini bisa dengan cepat memperbaiki suasana hati yang buruk. Entah kalian merasakan atau tidak, tapi saya sendiri kalau diajak membicarakan musik, seketika yang awalnya bad mood, jadi antusias dan senang. Hampir semua orang selalu jadi semangat jika diajak membicarakan lagu. Atau mungkin hanya saya?

Lirik dan Terjemahan Lagu Put Your Records On Corinne Bailey Rae

Three little birds sat on my window
Ada tiga burung kecil duduk di jendelaku

And they told me I don’t need to worry
Mereka mengatakan agar aku tidak perlu khawatir

Summer came like cinnamon, so sweet
Musim panas datang seperti kayu manis, begitu manis

Little girls, double-dutch on the concrete
Gadis-gadis kecil bermain di jalan

Maybe sometimes we got it wrong, but it’s all right
Mungkin terkadang kita salah, tapi tidak apa-apa

The more things seems to change, the more they stay the same
Semakin banyak hal kelihatan berubah, lebih banyak mereka tetap sama

Ooh, don’t you hesitate
Jangan ragu

Girl, put your records on, tell me your favorite song
Sis, putar rekamanmu, beritahu aku apa lagu favoritmu

You go ahead, let your hair down
Silakan saja, biarkan rambutmu tergerai

Sapphire and faded jeans
Safir dan jeans pudar

I hope you get your dreams
Aku harap impianmu terwujud

Just go ahead, let your hair down
Ayo sana, biarkan rambutmu tergerai

You’re gonna find yourself somewhere, somehow
Kamu akan temukan dirimu di suatu tempat, entah bagaimana

Blue as the sky, sunburnt and lonely
Biru seperti langit, terbakar sinar matahari dan kesepian

Sipping tea in a bar by the road side 
Just relax, just relax
Menyeruput teh di sebuah bar di pinggir jalan. Bersantailah, bersantai

Don’t you let those other boys fool you
Jangan biarkan para laki-laki itu membodohimu

Gotta love that Afro hairdo
Aku suka rambut afro itu) rambut keribo

Maybe sometimes we feel afraid, but it’s all right
Mungkin kadang kita merasa takut, tapi semuanya akan baik-baik saja

The more you stay the same, the more they seem to change
Semakin kamu tetap sama, semakin mereka tampak berubah

Don’t you think it’s strange?
Tidakkah menurutmu itu aneh?

Girl, put your records on, tell me your favorite song
Sis, putar rekamanmu, beritahu aku apa lagu favoritmu

You go ahead, let your hair down
Silakan saja, biarkan rambutmu tergerai

Sapphire and faded jeans
Safir dan jeans pudar

I hope you get your dreams
Aku harap impianmu terwujud

Just go ahead, let your hair down
Ayo sana, biarkan rambutmu tergerai

You’re gonna find yourself somewhere, somehow
Kamu akan temukan dirimu di suatu tempat, entah bagaimana

Just more than I could take
Pity for pity’s sake
Hanya lebih dari yang bisa aku ambil
Kasihan demi belas kasihan

Some nights kept me awake
Beberapa malam membuatku terjaga

I thought that I was stronger
Aku pikir kalau aku kuat

When you gonna realize that you don’t even have to try any longer?
Kapan kamu akan sadar kalau kamu bahkan tidak perlu mencoba lagi

Do what you want to
Lakukan apa yang kamu mau

Girl, put your records on, tell me your favorite song
Sis, putar rekamanmu, beritahu aku apa lagu favoritmu

You go ahead, let your hair down
Silakan saja, biarkan rambutmu tergerai

Sapphire and faded jeans
Safir dan jeans pudar

I hope you get your dreams
Aku harap impianmu terwujud

Just go ahead, let your hair down
Ayo sana, biarkan rambutmu tergerai

You’re gonna find yourself somewhere, somehow
Kamu akan temukan dirimu di suatu tempat, entah bagaimana

Makna Lagu Peppers – Lana Del Rey, Lirik dan…

Makna Lagu Peppers Bagian yang paling menyita perhatian saya adalah penggalan lirik ini: “Hands on your knees, I’m Angelina Jolie“. Bertanya-tanya, ini posisinya bagaimana? ...
Avatar photo Netra
3 min read

Bikin Nangis, Makna Lagu Gunslinger Avenged Sevenfold dan Terjemahan

Makna Judul Gunslinger Avenged Sevenfold Di lirik lagu, kata gunslinger tidak disebutkan satu kali pun. Ia cukup dijadikan perwakilan mengenai apa yang diceritakan pria...
Avatar photo Netra
4 min read

Makna Lagu Love. wave to earth dan Terjemahan

Makna Lagu Love. wave to earth Apa yang sebenarnya lagu Love. bicarakan? Apakah tentang alam, atau cinta yang diperumpamakan seperti alam? Jawabannya adalah yang...
Avatar photo Netra
1 min read